Monev Pembangunan Fisik Kalurahan Banjarejo
Admin -S- 09 Juli 2020 21:16:21 WIB
BANJARJEO ( SIDA ) Pada hari ini kamis tanggal 9 juli tahun 2020 dilaksanakan monitoring dan evaluasi ( Monev ) dua Kegiatan pembangunan fisik yang telah dianggarkan di APBDes Kalurahan Banjarejo, yaitu Stimulan Rumah Tidak Layak Huni ( RTLH )serta Stimulan Jamban Sehat Tahun Anggaran 2020. Monev ini dilaksanakan oleh pihak Kapanewon Tanjungsari bersama pendamping Desa.
Tujuan dari ( Monev ) oleh pihak Kapanewon adalah untuk melihat progres pelaksanaan pembangunan fisik, serta memastikan pemberian material kepada warga masyarakat sesuai dengan apa yang telah dicantumkan di APBDes tahun anggaran 2020. Kegiatan ini adalah wujud kerja nyata pihak kapanewon dalam mendampingi sekaligus mengawasi kegiatan pembangunan sarana dan prasarana Kalurahan agar tidak melenceng dari aturan ataupun regulasi yang ada.
Dari enam penerima manfaat Stimulan RTLH, salah satu diantaranya adalah seorang kakek jompo disabilitas yang beralamat di Padukuhan Jarah I. Dikarenakan keterbatasan dalam beberapa hal, proses pengerjaan pembangunan rumah kakek tersebut dilaksanakan secara gotong royong oleh warga setempat. Secara bergantian, setiap harinya warga sekitar membantu dalam pengerjaan ataupun sekedar memberikan minuman dan makanan kepada para pekerja. Hal tersebut mendapatkan apresiasi serta respon yang positif dari pihak Kapanewon dan Pendamping Desa.
Kedepannya diharapkan Pemerintah Kalurahan Banjarejo memberikan penjelasan secara bijaksana kepada warga masyarakat, bahwa pemberian stimulan pembangunan fisik yang diberikan pemerintah dalam bentuk kegiatan apapun jangan sampai meghilangkan tradisi gotong royong yang telah menjadi warisan luhur dari nenek moyang kita.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |